Wednesday, July 2, 2008

Jumpa darat :Pak Loren dari Wikimu ke RSCM


Pak Loren “menemukan” saya di Wikimu dari artikel Nyeri Pinggang. Kurang puas dengan jawaban singkat (saya) di Wikimu, pak Loren mencari saya di RSCM. Saya kaget donk, saat seorang bapak, tiba-tiba mendatangi di depan poli saya (saat saya sedang mengevaluasi pasien remaja saya), dan dengan lugas : Saya mau konsultasi . dokter ada waktu?. Wah, kan ada aturannya , saya bisa dimarahi orang banyak kalau tiba-tiba “ngobrol”. Saya minta menjumpiu suster kami. Kepada suster kami, pak Loren dengan cepat mengatakan : Jangan dokter lain ya. He, he, di kami , kalau tidak atas dasar kompetensi, juga atas dasar “jam dinas”, kecuali ada special request.

Pak Loren “ternyata” sudah membawa daftar pertanyaan ! Huebat, jadi konsultasi yang sangat terarah.

Terima kasih pak Loren.

2 comments:

Retty Hakim (a.k.a. Maria Margaretta Vivijanti) said...

Jadi pasien juga bisa dapat kuliah online sebagai pendahuluan pemeriksaan ya dok?! He..he...he...persiapan awalnya jadi komplit!

dr. Nury Nusdwinuringtyas, SpRM, M.Epid said...

Hi, hi. Betul bu Retty. "Kuliah" bisa juga pasca jumpa. Tadi siang, saya pesan ke salah satu pasien, : Buka wikimu, baca nyeri pinggang dan kala nyeri harus terukur. Kalau belum jelas, e-mail, atau tanya dari Wikimu. Uenak kan!